Kendari (ANTARA) - Tim SAR gabungan berhasil menemukan nelayan yang mengalami kecelakaan kapal di perairan Maligano Bonea, Kabupaten Muna, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).
Kepala Basarnas Kendari Aminuddin P.S, Selasa malam, mengatakan bahwa nelayan bernama La Sele (45) itu berhasil ditemukan dalam keadaan selamat sekitar 1,12 mil laut arah barat dari perkiraan lokasi terakhirnya pada pukul 16.15 WITA.
"Info dari tim di lapangan yang menginformasikan bahwa Tim SAR gabungan telah menemukan korban dalam keadaan selamat," kata Aminuddin.
Dia menyebutkan bahwa usai ditemukan korban langsung dievakuasi ke Desa Bonea dan diserahterimakan kepada pihak keluarga.
Aminuddin mengungkapkan bahwa dengan telah ditemukannya korban, operasi SAR kecelakaan kapal satu buah perahu yang mengalami mati mesin di sekitar perairan Maligano Bonea, Kecamatan Maligano itu dinyatakan selesai dan ditutup.
"Serta seluruh unsur yang terlibat dalam pencarian dikembalikan ke kesatuannya masing-masing," ujarnya.
Diberitakan sebelumnya, Tim Penyelamat Unit Siaga SAR Muna dan Basarnas Kendari melakukan pencarian terhadap nelayan yang mengalami kecelakaan kapal di perairan Maligano, Kabupaten Muna, Provinsi Sulawesi Tenggara.
Aminuddin P.S mengatakan bahwa nelayan tersebut dilaporkan hilang pada pukul 13.20 WITA.
"Yang melaporkan telah terjadi kecelakaan kapal dan satu buah perahu yang mengalami mati mesin di sekitar perairan Maligano," katanya.
Dia menyebutkan berbekal informasi tersebut, pihaknya kemudian memberangkatkan Tim Penyelamat Unit Siaga SAR Muna ke lokasi untuk memberikan bantuan SAR.
"Jarak tempuh lokasi dengan Unit Siaga SAR Muna sekitar 9,5 mil laut dengan kondisi cuaca berawan serta kecepatan angin sekitar 15 kilometer per jam," ujarnya.
Dia menjelaskan bahwa proses pencarian korban melibatkan beberapa unsur yakni Unit Siaga SAR Muna, masyarakat sekitar, dan para keluarga korban.