Kendari (ANTARA) - Sebanyak 143 jamaah calon haji (JCH) asal Kota Baubau, Provinsi Sulawesi Tenggara, dipastikan menggunakan transportasi udara melalui pesawat Super Air Jet ke embarkasi Makassar pada 26 Mei 2025.
Asisten I Setda Pemkot Baubau, La Ode Aswad, di Baubau, Jumat, mengatakan bahwa pihaknya bersama Kementerian Agama (Kemenag) dan terkait lainnya telah melaksanakan rapat akhir panitia untuk finalisasi pelepasan dan pemberangkatan para jamaah.
"Jadi, jamaah haji kita itu ada 143 orang, yang terdiri dari 61 orang laki-laki, 82 perempuan," ujar mantan Pj Sekda Baubau ini.
Aswad juga mengatakan bahwa rencana pelepasan calon jamaah haji oleh Walikota Baubau akan dilakukan pada 19 Mei 2025 bertempat di Aula Kantor Walikota Baubau pukul 09.00 Wita.
Dikatakan, keberangkatan para jamaah menggunakan pesawat berbadan besar ke embarkasi Makassar pulang pergi (PP) ditanggung oleh Pemkot Baubau.
"Jadi, berangkat pulang-pergi itu menggunakan transportasi pesawat.
Kebetulan, Super Air Jet pada 26 Mei, sehingga Alhamdullilah kita syukuri tahun ini satu kali penerbangan saja," katanya
"Kalau tahun sebelumnya kan menggunakan pesawat kecil. Sehingga itu tiga kali penerbangan, dua hari. Alhamdulillah tahun ini satu kali berangkat karena muatannya pesawat lebih besar," tambah mantan Kepala Bappeda Baubau ini.
Menurut Aswad juga, setelah tiba di embarkasi Makassar, para jamaah calon haji beristirahat, kemudian pada 28 Mei 2025 berangkat menuju Tanah Suci.