Jakarta (ANTARA) - Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Rabu malam telah mendarat di Bandara Haluoleo Kabupaten Konawe Selatan, Sulawesi Tenggara, menjelang rangkaian kunjungan kerja yang akan dilaksanakannya pada Kamis (9/6) esok.
Menurut keterangan Biro Pers Sekretariat Presiden, Presiden yang didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo tiba di Pangkalan TNI AU Haluoleo, Konawe Selatan, sekira pukul 22.35 WITA.
Kedatangan Presiden beserta rombongan disambut langsung oleh Gubernur Sulawesi Tenggara Ali Mazi, Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Andi Muhammad, Kapolda Sulawesi Tenggara Irjen Pol. Teguh Pristiwanto, dan Komandan Lanud Haluoleo Kolonel Pnb. A. Ferdinand Picaulima.
Presiden Jokowi, Ibu Negara dan rombongan kemudian langsung melanjutkan perjalanan menuju hotel tempatnya bermalam di ibu kota Sulawesi Tenggara, Kendari.
Baca juga: Menhub cek pelabuhan-kapal di Wakatobi bakal diresmikan Presiden Joko Widodo
Baca juga: GTRA Summit Wakatobi 2022 berlangsung pada 8-10 Juni
Salah satu agenda kunjungan kerja Presiden di Sulawesi Tenggara adalah berkunjung ke Kabupaten Wakatobi, pada Kamis (9/6), untuk meresmikan sejumlah pelabuhan dan kapal feri penunjang sarana-prasarana di provinsi tersebut.
Presiden akan meresmikan tiga pelabuhan yakni Pelabuhan Kaledupa, Binongko, dan Tomia.
Selain itu Presiden juga akan meresmikan kapal feri berdaya tampung 300 orang serta 36 mobil yang akan dioperasikan dengan rute sekitar Kendari, Wanci, Tomia, dan Binongko.
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi pada Rabu sudah berada di Wakatobi untuk memastikan kesiapan ketiga pelabuhan dan kapal feri yang akan diresmikan oleh Presiden tersebut.
Baca juga: Gubernur sebut Wakatobi layak jadi destinasi wisata alternatif selain Bali
Baca juga: GTRA Summit Wakatobi 2022 berlangsung pada 8-10 Juni
Baca juga: TNI-Polri apel gelar pasukan amankan kedatangan Presiden Jokowi di Wakatobi
Baca juga: Ibu-ibu di Wakatobi kembangkan usaha kreasi biskuit rumput laut
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Presiden Jokowi mendarat di Sulawesi Tenggara jelang kunjungan kerja