Baubau (Antaranews Sultra) - Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Baubau, Sulawesi Tenggara (Sultra) memberikan penghargaan kepada sejumlah Satuan Kerja (Satker) terbaik kategori Indeks Kualitas Pelaksanaan Anggaran (IKPA) 2018.
Kepala Kantor Wilayah Ditjen Perbendaharaan Provinsi Sultra, Ririn Kadariyah di Baubau, Kamis, mengatakan penghargaan yang diberikan kepada Satker atau institusi diwilayah kerja KPPN Baubau berdasarkan kriteria penilaian atas 12 indikator yang digunakan pihaknya.
"Jadi mereka (Satker) dinilai bukan semata-mata karena siapa yang paling cepat menarik anggaran, tetapi siapa yang disiplin seperti dalam mempertanggungjawabkan uang persediaan atau uang yang sudah diambil," ujarnya pada kegiatan Penyerahan DIPA Petikan TA 2019, Penandatangan Pakta Integritas dan Apresiasi Satker Terbaik TA 2018, di Aula Kantor KPPN Baubau.?
Satker yang menerima penghargaan itu, tambahnya diambil berdasarkan rangking atau posisi tiga teratas yang dalam penilaian pengelolaan anggaran negara tersebut disiplin dan pertanggungjawabannya cepat.
"KPPN bertugas membina atau membimbing. Kalau misalnya ada yang sudah pertengahan tahun tetapi penyerapannya masih rendah sekali kita mengingatkan untuk segera melaksanakan kegiatannya. Jadi ada fungsi pembinaan dari teman-teman KPPN," ujarnya.?
Adanya Satker yang melaksanakan kegiatan di akhir tahun sehingga menyebabkan penyerapan anggaran mengendap, lanjutnya. Hal itu kemungkinan dalam melakukan perencanaannya terlambat, padahal semestinya kalau agenda kegiatan sudah jelas tentu pelaksanaannya tidak akan terkumpul pada akhir tahun.?
Seperti dicontohkan, kegiatan pengadaan barang dan jasa atau pembangunan gedung yang melalui proses lelang dan penandatanganan kontrak bila terlambat dilaksanakan maka akan menumpuk diakhir tahun. Sehingga untuk mengantisipasi agar kegiatan tidak tertumpuk dan penagihan diakhir tahun, pihaknya mengambil langkah-langkah dengan membuat jadwal.
"Tadi juga wali kota mengingatkan bahwa begitu menerima DIPA Satker mestinya segera membuat perencanaan," ujarnya.?
Pada penyerahan penghargaan kepada Satker terbaik kategori pagu kecil diraih Pengadilan Negeri (PN) Pasarwajo Kabupaten Buton, Pengadilan Negeri Baubau, dan Badan Pusat Statistik Baubau.?
Kemudian untuk kategori pagu besar diraih Polres Baubau, Polres Buton, dan Balai Taman Nasional Wakatobi.
Selain penyerahan penghargaan, juga dilakukan penandatangan pakta integritas antara KPPN Baubau dengan sejumlah instansi vertikal yang ada di wilayah kerja KPPN Baubau.