Kendari (ANTARA) - La Ode Darwin terpilih sebagai Ketua Komite Nasional Olahraga Indonesia (KONI) Kabupaten Muna Barat (Mubar), Provinsi Sulawesi Tenggara yang baru periode 2024 – 2028.
La Ode Darwin terpilih sebagai ketua organisasi yang menaungi cabang – cabang olahraga yang ada di Muna Barat tersebut sebagai calon tunggal.
Ketua KONI Sultra Alvian Taufan Putra, di Kendari, Kamis, mengatakan bersyukur dengan terpilihnya ketua KONI Muna Barat yang baru sekaligus mengucapkan selamat atas terpilihnya La Ode Darwin sebagai nahkoda bagi seluruh cabang olahraga se Muna Barat.
“Saya ucapkan selamat kepada bapak La Ode Darwin yang telah terpilih sebagai ketua KONI yang baru semoga ke depannya bisa menjadi pemimpin yang baik bagi KONI di Muna Barat sehingga bisa menghasilkan prestasi terbaik,” kata Alvian.
Ia memberi pesan kepada ketua terpilih agar segera menyusun format kepengurusan yang baru melibatkan sumber daya yang baik agar bisa bekerja secara maksimal setelah itu melakukan pelantikan.
“Saya sudah berkoordinasi dengan pak Darwin setelah lebaran kita akan melakukan pelantikan,” katanya.
Selain itu, dalam arahannya ia juga berpesan agar nantinya Muna Barat bisa menentukan satu jenis cabang olahraga yang bisa dijadikan unggulan seperti instruksi dari KONI pusat tetapi tidak melupakan cabang olahraga yang lain.
Sementara itu, La Ode Darwin mengatakan memiliki visi mewujudkan KONI Kabupaten Muna Barat sebagai organisasi yang solid dan profesional yang terencana dan berkelanjutan untuk meraih prestasi baik tingkat provinsi maupun Nasional dan Internasional.
"Jadi saya telah menyusun lima misi guna mewujudkan visi saya dalam memajukan KONI Muna Barat,” kata Darwin.
Adapun misi Darwin yakni, pertama membangun solidaritas KONI Kabupaten Muna Barat dengan seluruh jajaran pengurus cabang olahraga, kedua mengusahakan ketersediaan sarana dan prasarana olahraga yang memadai untuk meningkatkan prestasi atlet, ketiga membangun kesadaran masyarakat dan pengusaha agar lebih berperan dalam berbagai program peningkatan prestasi.
Keempat membangun kerja sama yang harmonis dengan pemerintah dan pihak – pihak terkait dalam pembinaan dan peningkatan prestasi olahraga di Kabupaten Muna Barat serta yang kelima melakukan program pembinaan kepada para pelaku olahraga dengan system yang terencana.