Boyolali (ANTARA) - Dua pesawat terbang tujuan Bandara Ahmad Yani, Semarang, Jawa Tengah mendarat darurat di Bandara Adi Soemarmo, Boyolali akibat cuaca buruk.
"Hari ini Bandara Adi Soemarmo menerima dua pengalihan penerbangan dari Bandara Ahmad Yani Semarang," kata General Manager (GM) Bandara Adi Soemarmo Yani Ajat Hermawan di Boyolali, Sabtu.
Ia mengatakan dua pesawat tersebut yaitu Batik Air dengan nomor penerbangan ID 6362 tujuan Cengkareng-Semarang dan Garuda Indonesia dengan nomor penerbangan GA 232 tujuan Cengkareng-Semarang.
Menurut dia, Batik Air mendarat di Bandara Adi Soemarmo pada pukul 08.55 WIB dengan membawa penumpang sebanyak 78 orang, sedangkan Garuda Indonesia mendarat pada pukul 09.21 WIB dengan membawa penumpang sebanyak 35 orang.
Menurut dia, saat ini para penumpang dalam kondisi baik dan masih menunggu di dalam pesawat.
"Baik penumpang Batik Air maupun penumpang Garuda Indonesia masih menunggu di pesawat dan menunggu cuaca bagus di Bandara Ahmad Yani Semarang. Kondisi pesawat yang divert landing aman di Bandara Adi Soemarmo," katanya.
Sementara itu pihaknya juga terus memantau pengaruh hujan debu vulkanik merapi dengan menggunakan metode observasi yang dilakukan setiap dua jam sekali.
"Sampai saat ini hasilnya negatif yang berarti Bandara Adi Soemarmo bebas dari debu vulkanik," katanya.
Berita Terkait
Erupsi Merapi, Bandara Adi Sumarmo ditutup sementara, empat penerbangan batal
Selasa, 3 Maret 2020 12:42
Pesawat Air India mendarat darurat di Rusia
Jumat, 19 Juli 2024 10:13
Mabes Polri sebut kondisi Kapolda Jambi selamat tetapi terluka
Minggu, 19 Februari 2023 22:32
Kapolri Listyo Sigit sebut heli Kapolda Jambi mendarat darurat karena cuaca
Minggu, 19 Februari 2023 22:30
Helikopter yang ditumpangi Kapolda Jambi mendarat darurat di Bukit Tamia
Minggu, 19 Februari 2023 22:29
Cuaca ekstrem, helikopter rombongan Gubernur Papua Barat mendarat darurat
Senin, 29 Agustus 2022 9:59
Pilot Citilink meninggal dunia usai pesawat mendarat darurat di Juanda Surabaya
Kamis, 21 Juli 2022 19:43
Citilink mendarat darurat di Bandara Ahmad Yani Semarang akibat kerusakan mesin
Minggu, 15 Mei 2022 20:14