Baubau (ANTARA) - Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Baubau, Sulawesi Tenggara (Sultra), Dr Roni Muhtar berharap, temu karya daerah (TKD) karang taruna daerah itu dapat melahirkan pemimpin kreatif dengan membawa organisasi jauh lebih baik.
"Lakukanlah proses pemilihan dengan baik, secara mufakat dan taat asas serta hindari konflik. Siapapun yang terpilih dialah yang diyakini dan dipercaya bisa memimpin karang taruna untuk periode kedepan," ujar dia saat memberikan sambutan sekaligus membuka TKD Karang Taruna Kota Baubau Masa Bhakti 2019 hingga 2024 di Baubau, Jumat.
Sebagai organisasi tempat berkumpulnya para pemuda, sebutnya karang taruna harus menjadi bagian dari organisasi yang mengedepankan kepentingan produktif dan mampu menjaga keharmonisan diantara pemuda.
"Organisasi ini berupaya agar generasi muda di Kota Baubau bisa lebih kreatif, berkarya nyata dan berperan di tengah-tengah masyarakat, sehingga bisa membangun keharmonisan," sebutnya.
Sejauh ini, menurut dia karang taruna telah membantu dan melakukan upaya untuk berperan dalam hal membangun Baubau dengan adanya basis mereka di masing-masing kelurahan.
"Kalau suasananya damai. Orang-orangnya baik dan menjaga ketertiban dan kedamaian yang ada di lingkup kelurahannya bermukim, maka Insya Allah Baubau akan damai dengan tidak ada perseteruan," jelasnya.
Dia juga berpesan agar organisasi yang berada di akar rumput tersebut dapat menjalankan fungsi dengan baik, dengan tidak mudah terhasut atau terprovokasi.
"Moga-moga dengan kepemimpinan barunya tidak ada lagi hal yang seperti itu. Tugas karang taruna adalah bekerja secara wajar dengan berperan membangun daerah," katanya.
Agar organisasi tersebut bisa lebih berperan, mantan Kepala Bappeda Baubau ini juga menyebutkan, pemerintah daerah perlu meningkatkan lagi perannya untuk memberikan dukungan tidak hanya inmaterial tapi juga material.
“Selagi masih ada anggaran untuk kegiatan sosial dan kepemudaan yang bisa dimanfaatkan dalam membangun daerah kenapa kita tidak anggarkan, sehingga mereka juga bisa berperan. Tapi tentu dalam membangun daerah tersebut harus sesuai aturan yang benar," jelasnya.
Pada kegiatan TKD Karang Taruna Kota Baubau Masa Bhakti 2019 hingga 2024 itu bertema "Menjalin silaturahmi antarpemuda, lembaga-lembaga dan pemerintah dalam bingkai kekeluargaan demi terciptanya pemuda kreatif, progresif, revolusioner dalam menyongsong hari kemerdekaan RI".
Hadir sejumlah Kepala OPD Pemkot Baubau, unsur pimpinan karang taruna Provinsi Sultra, karateker Ketua Karang Taruna Baubau, camat dan lurah, serta pengurus karang taruna kecamatan dan kelurahan se-Kota Baubau.