Jayapura (ANTARA) - Tuan rumah Papua membuat sejarah dengan menjadi juara umum Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVI Papua dengan mengoleksi 127 emas, 87 perak, dan 93 perunggu, demikian data dari panitia penyelenggara.
Sementara tuan rumah Jawa Barat gagal mempertahankan predikat juara bertahan setelah hanya finis di urutan kedua dalam klasemen akhir perolehan medali dengan 110 emas, 92 perak, 75 perak.
Posisi ketiga di tempati Jawa tengah dengan raihan 89 emas, 60 perak, 76 perunggu. Adapun keempat dan kelima masing-masing diraih Kalimantan Selatan dengan 41 emas, 43 perak, dan 47 perunggu dan Sumatera Utara dengan 27 emas, 32 perak, dan 15 perunggu.
Selain itu, masih berdasarkan data dari pihak penyelenggara terdapat pemecahan rekor tercipta dalam pesta olahraga terbesar untuk atlet disabilitas tersebut.
Pada cabang olahraga atletik terdapat 96 pemecahan rekor Peparnas. Pun demikian cabang renang dengan 39 pemecahan rekor nasional dan Peparnas.
Ada pula dua pemecahan rekor ASEAN Para Games pada renang. Lalu angkat berat terdapat 13 pemecahan rekornas.
Berita Terkait
Arne Slot ukir rekor saat Liverpool tumbangkan Brighton 2-1 di Liga Premeir Inggris
Minggu, 3 November 2024 7:58
Bagnaia rebut posisi tersepan GP Thailand dan cetak rekor baru
Sabtu, 26 Oktober 2024 15:31
Cristiano Ronaldo cetak rekor tembus 900 gol dalam kariernya
Jumat, 6 September 2024 17:32
Mohamed Salah menambah kontribusi golnya ke 300 untuk Liverpool pada saat lawan Ipswich Town
Senin, 19 Agustus 2024 8:02
Finke Pecahkan rekor dunia 1500m dan AS pucaki klasemen medali cabang renang
Senin, 5 Agustus 2024 7:21
Harga emas Antam capai rekor tertinggi sebesar Rp21.000 per gram
Kamis, 1 Agustus 2024 9:10
Olimpiade Paris 2024 pecahkan rekor penjualan tiket terbanyak
Jumat, 12 Juli 2024 11:48
Diva Rennata pecahkan rekornas saat raih emas lompat galah di AUG 2024
Rabu, 3 Juli 2024 8:51