Kolaka (ANTARA) - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Kolaka Timur,Sulawesu Tenggara menganggarkan Rp31 miliar lebih untuk pelaksanaan pemilihan kepala daerah serentak pada 2020 mendatang.
Ketua KPU Kolaka Timur Ny.Suprihaty Prawaty Nengtias yang di konfirmasi melalui telepon selularnya, Selasa, mengatakan anggaran penyelenggaraan pilkada di daerah itu sudah disepakati dengan Pemerintah Daerah.
" Kita sudah melakukan penandatangan dana hibah Pilkada Kolaka Timur sebesar Rp31 miliar lebih per tanggal 1 Oktober 2019 lalu," katanya.
Saat ini kata dia KPU melakukan sosialisasi mengenai pelaksanaan pemilihan kepala daerah Kolaka Timur secara serentak yang akan dilaksanakan pada tahun 2020 mendatang bersama tujuh Kabupaten lain yang ada di Sultra.
Selain itu kata Ningtyas KPU juga akan memulai tahapan perekrutan panitia pemilihan kecamatan (PPK) hingga penyelenggara ketingkat desa dan kelurahan sesuai dengan jadwal yang sudah ditetapkan.
" KPU Kolaka Timur hingga kini masih terus melakukan kordinasi dengan pihak KPU Provinsi Sulawesi Tenggara dan Bawaslu terkait pelaksanaan Pilkada," ungkap Ningtyas.