Kendari (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), Sulawesi Tenggara (Sultra) gencarkan edukasi inklusi keuangan yang mudah diakses dan aman bagi masyarakat.
"Melalui langkah nyata ini Pemkab Konsel kegiatan sosialisasi ini diharapkan taraf hidup masyarakat Konsel yang kaya akan sumber daya alam dan potensi ekonomi lokal dapat terus meningkat", kata Staf Ahli Bidang Ekonomi Setda Konsel, Maharayu di Kendari, Jumat.
Maharayu, menekankan pentingnya pemahaman pengelolaan keuangan yang baik dan bertanggung jawab.
Ia juga menjelaskan bahwa literasi keuangan akan membantu masyarakat membuat keputusan finansial yang bijaksana serta melindungi mereka dari risiko utang yang merugikan.
"Melalui peningkatan literasi keuangan, masyarakat akan lebih mampu dalam merencanakan keuangan mereka, menghindari jebakan utang, dan memanfaatkan berbagai layanan keuangan yang tersedia," ujarnya.
Maharayu menambahkan, kegiatan ini melibatkan berbagai narasumber dari sektor keuangan, termasuk OJK yang memiliki peran besar dalam memberikan kebijakan untuk mendukung perkembangan keuangan di daerah.
"Bursa Efek Indonesia juga hadir untuk memperkenalkan bahwa pasar modal tidak hanya untuk investor besar, tetapi dapat menjadi pilihan investasi bagi masyarakat luas yang ingin meningkatkan pendapatan secara aman", katanya
Ia juga menyatakan bahwa lembaga perbankan di Konsel turut mendukung dengan menyediakan akses perbankan bagi masyarakat, melalui layanan pembiayaan mikro, kredit usaha rakyat, dan berbagai program tabungan.
"Dengan kemudahan akses ini, diharapkan semakin banyak warga yang menggunakan layanan keuangan formal untuk mengembangkan ekonomi mereka", pintanya.