Jakarta (ANTARA) - Sebanyak 76 calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tingkat nasional menjalani pemusatan pelatihan di Taman Rekreasi Wiladatika, Cibubur, Depok, Jawa Barat, 12 Juli hingga 10 Agustus 2024 sebelum bertugas pada agenda HUT Ke-79 RI di Ibu Kota Nusantara (IKN).
"Adik-adik yang mengikuti pemusatan pendidikan dan pelatihan Paskibraka tingkat pusat ini adalah yang mewakili daerah di mana adik-adik berasal, dari seluruh penjuru Tanah Air," kata Staf Khusus Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Antonius Benny Susetyo di Jakarta, Minggu.
Benny berpesan kepada 76 calon Paskibraka tingkat nasional 2024 itu untuk mengikuti proses pendidikan dan pelatihan secara maksimal sebagai tahap penting yang harus dilalui menjadi Paskibraka.
Menurutnya, Paskibraka yang terpilih dari perwakilan 38 Provinsi tersebut merupakan calon pemimpin bangsa yang memiliki karakter Pancasila, juga sebagai penerus perjuangan para pemimpin saat ini dan para pendiri bangsa untuk mewujudkan Indonesia yang bersatu, berdaulat, adil, dan makmur.
Wakil Kepala BPIP Rima Agristina menambahkan calon Paskibraka dari kalangan pelajar SMA itu akan bertugas mengibarkan Bendera Merah Putih di IKN pada 17 Agustus 2024.
"Calon Paskibraka tingkat pusat tahun ini akan mengikuti pemusatan pendidikan dan pelatihan pada tanggal 12 Juli sampai dengan 10 Agustus 2024. Kemudian akan diberangkatkan ke IKN," katanya.
Peserta kegiatan tersebut akan belajar dan mempraktikkan Pancasila, diantaranya keberagaman Indonesia dalam bingkai Bhinneka Tunggal Ika, belajar mempersiapkan diri untuk melaksanakan tugas merawat dan menjaga konsensus ber-Pancasila, Undang-undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, menjaga NKRI, dan ber-Bhinneka Tunggal Ika.
Adapun materi yang akan diberikan selama pemusatan pendidikan dan pelatihan yaitu Pendekatan Pembelajaran Pemusatan Diklat yang terdiri atas pembelajaran aktif, pelatihan, dan pengasuhan.
Sebelumnya diberitakan Ketua Satgas Perencanaan Pembangunan Infrastruktur IKN Imam Santoso Ernawi mengatakan kesiapan lapangan upacara di IKN untuk HUT RI ke-79 sudah mencapai 82,73 persen dan siap digunakan.
"Lapangan upacara kapasitasnya sekitar 8.000-an orang. Tapi khusus tamu akan diatur oleh Kementerian Sekretariat Negara," katanya.
Agenda upacara HUT Ke-79 di IKN akan dipimpin langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi presiden terpilih Prabowo Subianto. Selain itu juga turut diundang sejumlah tamu khusus, mulai dari mantan presiden hingga tamu negara sahabat.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: 76 calon Paskibraka jalani latihan di Wildatika sebelum ke IKN