Kendari (ANTARA) - Bupati Konawe Selatan (Konsel), Provinsi Sulawesi Tenggara, Irham Kalenggo menyerukan seluruh aparatur sipil negara (ASN), ,baik pegawai negeri sipil (PNS) maupun pegawai pemerintah perjanjian kontrak (PPPK) agar selalu menjaga profesionalisme dalam menjalankan tugas sebagai abdi negara.
“Saya harapkan kepada seluruh ASN dan PPPK untuk bekerja dengan semangat baru, lebih profesional, jujur, dan bertanggung jawab" katanya pada acara Halalbihalal bersama ASN lingkup Pemerintah Daerah Konawe Selatan, di Andoolo, Jumat.
Ia mengatakan kehadiran ASN pada acara halalbihalal ini bukan hanya seremonial, tetapi harus menjadi awal dari semangat baru dalam bekerja dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.
"Kita sebagai pelayan masyarakat harus disiplin, jangan malas malas berkantor karena kita sudah diberikan amanah", katanya.
Ia mengatakan dengan kekuatan,kebersamaan dan tekad untuk terus membangun akan menjadikan Konawe Selatan yang lebih maju,
"Dengan pondasi moral dan semangat pengabdian yang tinggi kepada masyarakat menjadikan daerah yang kita cintai ini menjadi daerah yang maju," tuturnya.
Dia berharap semua komponen bisa saling bersinergi serta bahu membahu untuk dalam menjalankan pemerintahan demi mewujudkan Konsel yang sehat, cerdas dan sejahtera.

Bupati Konawe Selatan serukan ASN jaga profesionalisme sebagai abdi negara


Bupati Konsel Irham Kalenggo saat memberi sambutan di hadapan ASN serangkaian dengan acara Halalbihalal, di Andoolo, Jumat (11/4/2025). ANTARA/Azis Senong