Kendari (ANTARA) - Alumni SMPN I Kendari (Spensa A83), Sulawesi Tenggara (Sultra) mengadakan kegiatan bakti sosial (Baksos) dengan berbagi berupa bantuan beras air mineral pada keluarga terdampak banjir di Kota Kendari.
"Kegiatan baksos ini merupakan wujud kepedulian Alumni SMPN I Kendari dan menindak lanjuti arahan bapak Walikota Kendari agar adanya partisipasi dan kepedulian warga masyarakat terhadap sesama khususnya saudara kita yang menjadi korban banjir di Kota Kendari," kata Andi Ahmad, salah satu koordinator kegiatan baksos tersebut, di Kendari, Selasa.
Adapun sasaran bantuan dari Alumni Spensa 83 yaitu warga di RT 01 dan RT 03 RW 01 kelurahan Kampung Salo dengan 30 zak beras @ 5kg dan 20 dus air mineral, sementara di kelurahan Sanua yakni 10 zak beras @ 5kg dan 10 dus air mineral.
"Bantuan ini tidak lah seberapa nilainya, namun sebagai bentuk kepedulian dan empati kami sebagai warga kota Kendari terkhusus keluarga besar Alumnis SMPN I Kendari untuk meringankan beban yang diderita saudara-saudara kita yang terdampak banjir tersebut," ujar Andi Ahmad didampingi Lily rekan alumni lainnya.
Penyerahan bantuan sembako diterima Muh.Kasim dan Jumrin dari perwakilan dua kelurahan yang menerima bantuan. Mereka menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan dan perhatian yang diberikan oleh Alumni Spensa 83 dalam masa sulit ini.
"Baksos ini dapat terlaksana atas kerjasama seluruh Alumni SMPN 1 Kendari, dan kegiatan ini akan terus dilaksanakan sebagai bagian dari program kerja alumni," katanya.
Banjir besar yang melanda area Kendari telah menyebabkan kerusakan parah, mulai dari rumah warga di dua kelurahan itu maupun fasilitas umum lainnya seperti rumah sakit dan sekolah maupun sarana ibadah.
"Dengan penyerahan bantuan ini, diharapkan dapat sedikit meringankan beban para korban dalam proses pemulihan pasca bencana," ujar Asnia Alumni Spensa lainnya.