Kendari (ANTARA) - Tim Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Sulawesi Tenggara (Sultra) mencatat total pasien sembuh dari infeksi SARS-CoV-2 menjadi 10.105 setelah hari ini bertambah enam orang.
"Kasus sembuh dari COVID-19 hari ini bertambah enam orang, dengan rincian di Kabupaten Kolaka empat orang dan Kota Kendari dua orang," kata Juru Bicara Satgas COVID-19 Sultra La Ode Rabiul Awal di Kendari, Rabu.
Meski demikian, ia juga menyampaikan bahwa hari ini penambahan kasus positif baru sebanyak enam orang dengan rincian Kabupaten Kolaka dan Kota Kendari masing-masing satu orang dan Kota Baubau empat orang.
"Dengan bertambahnya kasus positif baru hari ini maka total pasien terkonfirmasi positif COVID-19 menjadi 10.476 orang," ujar dia.
Kasus meninggal akibat COVID-19 di Sulawesi Tenggara juga bertambah satu orang laki-laki 31 tahun asal Kota Baubau sehingga total menjadi 217 orang.
Ia meminta agar seluruh masyarakat selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan mulai memakai masker, menjaga jarak dan rajin mencuci tangan dengan menggunakan air yang mengalir, guna menekan angka kasus dan memutus ratai penyebaran COVID-19 di daerah tersebut.
Selain itu, pria yang akrab disapa Dokter Wayonk ini juga mengajak kepada pihak-pihak yang telah menjadi sasaran vaksinasi di antaranya tenaga kesehatan, petugas publik dan lansia agar berpartisipasi mengikuti program pemerintah itu untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona.
"Demi ikhtiar kita melawan COVID-19, mari kita sukseskan vaksinasi COVID-19 di Sultra," ujar Wayonk.*