Kolaka (ANTARA) - Pengurus Hari-Hari Besar Islam (PHBI) Kabupaten Kolaka,Sultra menerima daftar hewan kurban sebanyak 721 ekor yang terdiri dari sapi dan kambing.
Sekretaris PHBI Kolaka,Syaifuddin Mustaming yang dikonfirmasi, Minggu, mengatakan hewan kurban yang diterima ini berasal dari warga masyarakat serta Instansi yang ada di daerah itu.
" Untuk pelaksanaan kurban di masing- masing pengurus masjid serta masyarakat," katanya.
Menurutnya tahun ini memang ada kenaikan jumlah hewan kurban baik sapi maupun kambing yang tersebar di seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Kolaka.
Untuk kecamatan Kolaka dan Latambaga kata dia hewan kurban berjumlah 334 ekor sapi dan 44 ekor kambing begitu juga dengan kecamatan Pomalaa sebanyak 140 ekor sapi dan 6 ekor kambing.
” Yang pasti total keseluruhan berjumlah 721 ekor sapi dan 73 ekor kambing," ungkap Syaifuddin Mustaming.
Sementara itu Komando Distrik Militer (Kodim) 1412 H,kabupaten kolaka melaksanakan kurban dua ekor sapi di halaman kantor yang akan dibagikan kepada warga masyarakat sekitar.
Dandim Kolaka,Letkol Kav.Amran Wahid mengatakan berkurban adalah perintah Allah SWT yang harus dilkasanakan bagi yang mampu dan juga untuk menghilangkan sifat tamak dan rakus.
Menurut Dandim hikmah berkorban bukan sekadar membagi daging tapi membentuk pribadi mau berbagi kepada semua orang khusus orang yang membutuhkan.