Kendari (Antaranews Sultra) - Hasil perhitungan cepat yang dilakukan Jaringan Suara Indonesia (JSI) mengunggulkan pasangan nomor urut 4 Kery Saiful Konggoasa-Gusli Topan Sabara pada pada Pilkada) Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara.
Data itu berdasarkan sampel yang kami ambil di 230 tempat pemungutan suara (TPS) dari 437 TPS atau 159.605 pemilih yang tersebar seluruh kecamatan se-Konawe, kata Manager Riset JSI Adi Nugroho saat merilis hasil pehitungan cpat di Kendari, Rabu.
Adi Nugroho mengatakan berdasarkan hasil perhitungan cepat JSI, pasangan Keri-Gusli memperoleh suara 49,85 persen, urutan kedua pasangan Irawan Laliasa-Adi Jaya Putra sebesar 27,65 persen.
Urutan ketiga adalah pasangan Litanto-Murni Tombil sebesar 20,27 persen dan urutan keempat adalah pasangan Muliati Saiman-Mansyur sebesar 2,24 persen, katanya.
"Dengan perolehan suara ini, maka sudah bisa dipastikan Bupati Konawe kedepan adalah Kery Konggoasa dan wakilnya Gusli Topan Sabara. Tetapi hasil pilkada resmi tetap menunggu keputusan atau penetapan dari KPU setempat," katanya.
Adi juga mengakui tingkat parrtisipasi pemilu berdasaran hasil perhitungan tersebut mencapai angka 84,05 persen.