Baubau (Antara News) - Sejumlah guru di Kota Baubau, Sulawesi Tenggara (Sultra) mengeluhkan tunjangan sertifikasi triwulan kedua yang belum diterima.
"Mestinya tunjangan sertifikasi guru untuk triwulan kedua sudah diterima bulan Juni 2014, namun hingga minggu keempat September 2014, tunjangan sertifikasi triwulan ke dua belum juga diterima," kata salah seorang guru di Kota Baubau, Nuraida di Baubau, Jumat.
Menurut dia, tunjangan sertifikasi guru untuk triwulan pertama biasanya dibayarkan di bulan Maret, triwulan kedua Juni, triwulan ketiga bulan Oktoter dan triwulan keempat bulan Desember tahun berjalan.
Guru-guru yang dibayarkan tunjangan setifikasinya oleh Pemerintah Kota Baubau kata dia, hanya guru yang jam mengajarnya mencapai 24 jam pada setiap minggu.
"Guru-guru yang jam mengajarnya kurang dari 24 jam dalam seminggu, pembayaran tunjangan sertifikasinya ditunda, diberi kesempatan mengajar hingga mencapai target jam mengajar," katanya.
Keterangan serupa juga disampaikan guru sertikasi lainnya di salah satu Sekolah Menengah Pertama di Kota Baubau, Jumriah.
Menurut dia, guru-guru di daerah lain di Sultra seperti di Kabupaten Buton dan Wakatobi, saat ini tengah menunggu pencairan tunjangan sertfikasi triwulan ketiga.
"Kita guru-guru di Kota Baubau tunjangan sertifikasi triwulan kedua saja hingga saat ini belum dibayarkan pihak Dinas Pendidikan Naional Kota Baubau," katanya.
Baik Jumriah maupun Nuraida berharap Pemerintah Kota Baubau melalui Dinas Pendidikan Nasional bisa segera membayarkan tunjangan sertifikasi, sehingga guru-guru bisa bersemangat menjalankan tugas mengajar sesuai dengan beban tugas yang diberikan, 24 jam dalam seminggu.