Jelang pemilu, pemilih di Kendari dan Bogor didominasi perempuan
Kamis, 22 Juni 2023 22:35
ANTARA - Komisi Pemilihan Umum Kota Bogor, Jawa Barat menetapkan jumlah pemilih sesuai daftar pemilih tetap (DPT) yang ditetapkan sebanyak 800.181 pemilih dengan dominasi perempuan sebanyak 401.096. Sementara itu, di Kendari tercatat ada 121.183 pemilih perempuan dari total 238.205 Daftar Pemilih Tetap. (Saharudin/Fadzar Ilham Pangestu, Saharudin/Arif Prada/Nanien Yuniar)