Vaksinasi COVID-19 di Sulawesi Tenggara capai 32,53%
Jumat, 22 Oktober 2021 15:45
ANTARA - Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Tenggara (Dinkes Sultra) mencatat capaian vaksinasi di Sultra baru 32,53% untuk vaksin dosis pertama dan 18,79% untuk dosis kedua. Dari 17 kabupaten kota yang ada di Sultra, capaian tertinggi berada di Kota Kendari, yang sudah mencapai 60%, sedangkan terendah di Kabupaten Buton Selatan dan Konawe Kepulauan masih dibawah 30%. (Saharudin/Chairul Fajri/Risbeyhi)