Kendari (ANTARA) - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kendari, Sulawesi Tenggara, menyebutkan beberapa wilayah di Sultra berpotensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang hingga Selasa sore.
Koordinator Observasi dan Informasi Stasiun Meteorologi Maritim BMKG Kendari Faisal Habibie Kendari, Selasa, mengatakan potensi hujan sedang, lebat serta disertai kilat/petir dan angin kencang diperkirakan masih terjadi seperti beberapa hari sebelumnya.
"Peringatan dini cuaca Sultra 11 Oktober 2022 berpotensi terjadi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat dan petir dan angin kencang dapat terjadi di hampir seluruh wilayah kabupaten/kota di Sultra," tegasnya.
Di Kabupaten Konawe misalnya berpotensi terjadi hujan di wilayah Kecamatan Sampara, Soropia, Bondoala, Kapoiala, Lalonggasumeeto, Morosi, dan Kecamatan Anggalomoare. Kabupaten Konawe Selatan di wilayah kecamatan Palangga, Lainea, Konda, Ranomeeto, Kolono, Moramo, Laonti, Moramo Utara, Wolasi, Laeya, Baito, Ranomeeto Barat, dan kecamatan Kolono Timur.
Begitu pula di Kabupaten Konawe Utara hujan sedang dan lebat akan terjadi di wilayah kecamatan Molawe, Lasolo, Lembo, Sawa, Motui, Wawolesea, dan Kecamatan Lasolo Kepulauan. Dan Buton Utara pada wilayah kecamatan Kulisusu Utara dan Wakorumba Utara.
Sedangkan di Kabupaten Konawe Kepulauan juga hujan pada wilayah Kecamatan Wawonii Barat, Wawonii Utara, Wawonii Timur Laut, Wawonii Timur, Wawonii Tenggara, Wawonii Selatan, dan kecamatan Wawonii Tengah.
Sementara Kota Kendari sebagai ibu kota Provinsi Sultra hampir seluruh wilayah kecamatan hujan sedang dan lebat terutama di Kecamatan Mandonga, Kendari, Baruga, Poasia, Kendari Barat, Abeli, Wua-wua, Kadia, Puuwatu, Kambu, dan kecamatan Nambo dan sekitarnya.
"Jadi selain pagi hingga siang, juga pada sore hari dapat meluas ke wilayah Kabupaten Konawe yang meliputi Kecamatan Wawotobi, Pondidaha, Abuki, Wonggeduku, Besulutu, Anggaberi, Meluhu, Amonggedo, Wonggeduku Barat, Anggotoa, dan Kecamatan Tongauna Utara.
Di Kabupaten Muna terjadi di wilayah Kecamatan Napabalano, Maligano, Lasalepa, Batalaiwaru, Watopute, Batukara, dan Kecamatan Towea. Kabupaten Konawe Selatan potensi hujan di wilayah Kecamatan Tinanggea, Angata, Andoolo, Landono, Palangga Selatan, Mowila, Buke, dan Kecamatan Sabulakoa.
Sementara di Kabupaten Konawe Utara beropetensi terjadi di Kecamatan Asera, Langgikima, Oheo, dan Kecamatan Andowia, Buton Utara meliputi Kecataman Kulisusu, Bonegunu, dan Kulisusu Barat, Kabupaten Muna Barat pada wilayah Kecamatan Tiworo Utara, Kusambi, Napano Kusambi dan sekitarnya.