Jakarta (Antara News) - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama, Jumat melantik sebanyak 1.042 pejabat di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.
Prosesi pelantikan tersebut dilakukan secara langsung oleh Basuki di halaman Balai Kota DKI, Jakarta Pusat. Ribuan pejabat itu terdiri dari pejabat eselon dua, eselon tiga dan eselon empat.
"Saya, dengan resmi melantik saudara sebagai pejabat tinggi pratama, administrasi serta pengawas di lingkungan Pemprov DKI Jakarta," kata Basuki saat prosesi pelantikan ribuan pejabat di Balai Kota, Jakarta Pusat, Jumat.
Dalam prosesi tersebut, terdapat enam pejabat eselon dua yang turut dilantik, antara lain Yurianto sebagai Kepala Badan Pembinaan BUMD dan Penanaman Modal serta Catur Laswanto sebagai Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI.
Kemudian, Sopan Adriyanto sebagai Kepala Dinas Pendidikan DKI, Yayan Yuhana sebagai Kepala Biro Hukum, Subagyo sebagai Wakil Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah serta Suriyanto sebagai Wakil Kepala Dinas Pendidikan DKI.
Dalam sambutannya, Basuki pun mengingatkan seluruh pejabat yang dilantik agar melaporkan gratifikasi yang diterimanya kepada Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK). ¿
"Saya ingatkan kembali kepada para pejabat agar mengembalikan gratifikasi yang diterimanya. Bulan ini adalah bulan terakhir melaporkan gratifikasi. Pengembalian akan ditunggu hingga Senin (11/1) minggu depan," ungkap Basuki.
Setelah mengucapkan sumpah jabatan, para pejabat eselon yang baru dilantik itu pun langsung melaksanakan tes urine yang dilakukan oleh Badan Narkotika Nasional (BNN).