Kendari (ANTARA) - Bupati Toraja Utara terpilih periode 2025-2030 Frederik Victor Palimbang bakal fokus untuk mengimplementasikan program-program pemerintah pusat atau Presiden Prabowo Subianto di Kabupaten Toraja Utara, Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel).
Frederik yang saat ini menjabat sebagai Wakil Bupati Toraja Utara saat ditemui di Toraja Utara, Kamis, mengatakan bahwa dalam waktu dekat setelah dilantik sebagai Bupati akan langsung menjalankan program makan siang bergizi gratis yang menjadi salah satu program unggulan dari Presiden Prabowo Subianto dan pemerintah pusat.
"Terutama makan siang bergizi gratis (yang akan dijalankan di Toraja Utara)," kata Frederik Victor.
Dia menyebutkan bahwa selain itu, pihaknya juga akan menyusun program untuk pembangunan daerah dan pengembangan sumber daya manusia atau SDM di Kabupaten Toraja Utara.
"Lalu peningkatan produksi pertanian untuk ketahanan pangan, lalu infrastruktur, serta tata kelola pemerintahan yang akuntabel dan transparan," ujarnya.
Sedangkan untuk di bidang wisata, Frederik Victor mengungkapkan akan mengupayakan untuk peningkatan kunjungan wisata di Kabupaten Toraja Utara dengan memperbanyak promosi serta acara-acara yang berkaitan dengan wisata di daerah tersebut.
"Kemudian kami membuka objek atau daya tarik wisata buatan baik itu terkait pemandangan alam, olahraga, adventure," ungkap Frederik Victor.
Ia menjelaskan bahwa untuk memancing kunjungan wisatawan nusantara maupun mancanegara di daerahnya, akan dilakukan terobosan-terobosan untuk membuka daya tarik wisata.
"Dan tentu kami juga akan terus mendorong desa wisata yang ada di Toraja Utara," jelasnya.
Frederik Victor menambahkan bahwa beberapa potensi wisata yang ada di Toraja Utara, antara lain wisata budaya, wisata olahraga, agro wisata, dan wisata adventure.