Konawe (ANTARA) - TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-104  Kodim 1417/Kendari di Konawe menggelar penyuluhan Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) kepada siswa SMP Negeri 3 Wawotobi.

Kasi Humas Polsek Wawotobi, Aipda Mahfudz didampingi Serda Hamrullah Babinsa Koramil 02 Wawotobi dan Brigadir Irham Bhabinkamtibmas Desa Nario Indah kepada para siswa-siswi SMPN 1 Wawotobi dan masyarakat setempat menjelaskan tentang bahaya penggunaan narkoba dan cara pencegahan serta dampak bagi kehidupan bermasyarakat.

"Kami bekerja sama dengan Satgas TMMD ke-104 Konawe menggelar kegiatan penyuluhan P4GN kepada Siswa Siwi SMPN 1 Wawotobi, masyarakat sekitar beserta mahasiswa yang sedang melaksanakan KKN di Kecamatan Anggotoa untuk memberi pemahaman tentang bahaya penyalahgunaan narkoba dan dampak bagi kehidupan, terutama bagi siswa siswi yang masih duduk di bangku sekolah menengah pertama ini," kata Aipda Mahfudz.
  Kasi Humas Polsek Wawotobi, Aipda Mahfudz didampingi Serda Hamrullah Babinsa Koramil 02 Wawotobi dan Brigadir Irham Bhabinkamtibmas Desa Nario Indah saat berikan keterangan penyuluhan P4GN di SMP Negeri 1 Wawotobi. (TMMD)
P4GN, lanjut Mahfudz, adalah upaya sistematis berdasarkan data penyalahgunaan narkoba yang tepat dan akurat, perencanaan yang efektif dan efisien dalam rangka mencegah, melindungi dan menyelamatkan warga negara dari ancaman bahaya penyalahgunaan narkoba untuk itu diperlukan kepedulian dari seluruh instansi pemerintah dalam upaya tersebut.

Kegiatan ini disambut baik oleh kepala sekolah SMP Negeri 1 Wawotobi dan berharap agar siswa-siswinya dapat terhindar dari penyalahgunaan obat-obat terlarang.

Kepala Sekolah SMPN 1 Wawotobi Sutra Daud Sidarima, S.Pd sangat mengapresiasi kegiatan tersebut, apalagi untuk kebaikan siswa-siswi SMPN 1 Wawotobi dan masyarakat setempat agar terhindar dari penyalahgunaan narkoba.

"Saya berharap agar siswa-siswi dan masyarakat di daerah ini dapat terhindar dari penyalahgunaan Narkoba," ujarnya.

Baca juga: TMMD beri kesan positif pada masyarakat

Pada kesempatan yang sama Aipda Mahfudz menyampaikan bahwa kegiatan ini akan berlanjut dengan memberikan penyuluhan P4GN ke sekolah-sekolah lain yang ada di wilayah Polsek Wawotobi dengan bekerja sama dengan Koramil Wawotobi.

"Semoga penyuluhan P4GN ini tetap berlanjut ke sekolah-sekolah lain yang ada di wilayah Wawotobi," katanya.

Baca juga: TMMD bangun jalan usaha tani Konawe

Baca juga: Bupati Konawe ajak warga bangun desa bersama TNI

 

Pewarta : -
Editor : M Sharif Santiago
Copyright © ANTARA 2024