Kendari (ANTARA) - Tim Unit Reaksi Cepat Kemiskinan Ekstrim, Inflasi dan Stunting (URC-KISS) Kabupaten Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra) menyalurkan 6.250 itik ke kelompok peternak di wilayah itu, yang diadakan Dinas Peternakan dan Tanaman Pangan Konut.

Bupati Konawe Utara, Ruksamin selaku Ketua Gugus Tugas URC-KISS Konut dalam keterangan resmi yang diterima, Kamis mengatakan, dalam program ini yang melibatkan Perusahaan Umum daerah (Perumda) berperan sebagai pembeli dari hasil ternak itik yang dikelola oleh para peternak.

"Jadi penyaluran bantuan unggas tersebut, Pemda Konut menggandeng Perusahaan Umum Darah (Perumda) sebagai pihak pembeli yang kemudian menyalurkan kepada kelompok peternak yang sudah ditentukan," ujarnya.

Dengan begitu, peternak tidak lagi memikirkan soal pemasarannya, namun tinggal merawat dan membesarkannya saja dan pakannya di tanggung pemerintah, agar mendapatkan hasil ternak yang baik.

Penyerahan bantuan ribuan ekor itik oleh Tim URC-KISS Konut dipimpin Ruksamin, juga dihadiri Wakil Bupati Konut Abu Haera, Ketua DPRD Konut Ikbar, Komandan Angkatan Laut Kendari, Kapolres Konut, Dandim 1430 Konut, Kapos BIN Konut, Kepala Basarnas Konut, Kepala BPS Konut, Kepala Bank Sultra Cabang Konut, Kepala OPD Konut dan mitra pemerintah lainnya.

Kegiatan yang diadakan di rumah jabatan ketua DPRD Konut tersebut, juga dihadiri oleh para kelompok peternak.

"Silahkan di kelola secara bersama-sama bantuan ini dengan baik. Dimana nanti hasilnya Perumda yang akan membeli," ungkap Bupati Ruksamin.

Ribuan ekor itik program pengentasan Kemiskinan Ekstrim, Inflasi dan Stunting disalurkan kepada 24 kelompok peternak tersebar di 13 kecamatan, dimana setiap kelompok sebanyak 10 sampai 25 orang.

Pewarta : Abdul Azis Senong
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024