Kendari (ANTARA) - Jajaran Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tenggara (Sultra) membagikan ratusan takjil menjelang buka puasa kepada warga Kota Kendari yang terdampak akibat adanya pandemik wabah virus corona jenis baru (COVID-19).

Pembagian ratusan takjil itu dipimpin langsung oleh Kapolda Sultra, Brigjen Pol Merdisyam didampingi Wakapolda Sultra, Kombes Pol Yan Sultra yang dilaksanakan di Pelataran Tugu Eks MTQ Kota Kendari, Rabu.

Terlihat banyak warga di kota itu yang berdatangan mengambil takjil yang dibagikan Kapolda Sultra, bahkan pengendara yang melintas juga turut berhenti dan ikut mengikuti antrean pembagian takjil tersebut.

Kapolda Sultra, Brigjen Pol Merdisyam mengatakan kegiatan tersebut merupakan kegiatan bakti sosial dalam bulan suci Ramadhan 1441 Hijriah untuk membantu warga khususnya terdampak COVID-19 salah satunya menyiapkan dapur umum kemudian membuat takjil berbuka puasa dan kegiatan sahur.

"Ini merupakan kegiatan yang dilakukan secara serentak nanti juga kita akan melibatkan dari unsur TNI kemudian Pemda. Dan tidak hanya di Kendari ini saja, tetapi secara keseluruhan kita lakukan di kabupaten/kota," kata Brigjen Pol Merdisyam.

Warga yang antre pembagian takjil yang dibagikan oleh Polda Sultra di pelataran Tugus Eks MTQ Kota Kendari, Rabu (29/4/2020). (ANTARA/Harianto)h

Merdisyam juga mengatakan bahwa warga yang menerima takjil tersebut adalah warga yang terdampak akibat adanya wabah virus Corona atau COVID-19.

"Makanya kita memilih sasarannya benar-benar warga yang terdampak yang akibat adanya pembatasan maupun adanya kesulitan kepada masyarakat," ungkapnya.

Selain itu, Brigjen Pol Merdisyam juga mengungkapkan bahwa kedepannya kegiatan sosial yang dilakukan oleh pihkanya tersebut akan dirangkaikan dengan program gugus tugas dari provinsi yang akan dilakukan di seluruh wilayah kabupaten/kota.

"Saat ini memang difokuskan terhadap masyarakat yang terdampak virus Corona khususnya yang berada di zona merah yang memang kesulitan akibat adanya virus Corona," pungkasnya.  

Pewarta : Muhammad Harianto
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024