Kolaka (ANTARA) -  Dewan Pimpinan Daerah Partai Amanat Nasional (DPD PAN) Kabupaten Kolaka, Sultra, membagikan 1.000 paket sembako kepada warga terdampak COVID-19 di daerah itu, Kamis.

Usai menyerahkan bantuan secara simbolis Ketua DPD PAN Kolaka, Parmin Dasir mengatakan pembagian sembako itu diutamakan kepada warga yang betul-betul berhak menerima sesuai data yang dipegang oleh pengurus.

"Proses pembagian sembako itu diantar langsung oleh pengurus kepada warga yang betul-betul berhak," katanya.

Bantuan ini kata Parmin adalah hasil patungan semua pengurus sebagai salah satu kepedulian PAN terhadap wabah pandemi COVID-19 yang  berdampak kepada semua warga. 

Meskipun demikian kata anggota DPRD Provinsi itu dalam pembagiannya tidak semua bisa terjangkau, namun kepedulian dari anggota partai untuk saling berbagi meringankan beban terutama kepada warga yang tidak mampu dalam menghadapi situasi ini.

"Kami juga mengimbau warga untuk tetap mengikuti instruksi pemerintah sesuai SOP seperti tetap menggunakan masker dan jaga jarak untuk memutus mata rantai penyebaran virus itu," ungkap Parmin Dasir.

Pewarta : Darwis Sarkani
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024