Kendari (ANTARA) - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Dserah (DPRD) Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), Subhan, membantu fasilitas cuci tangan atau wastafel portabel pada lima pasar tradisional yang ada di kota itu.

"Jumlahnya lima unit, untuk di tiap pasar kita tempatkan satu alat cuci tangan. Airnya itu akan selalu diisi dari penjual air keliling, semuanya saya yang tanggung,” kata Subhan, usai serahkan fasilitas itu di Kendari, Sabtu.

Kelima lokasi pasar tradisional itu yakni Pasar Sentral Wua-wua, Pasar Mandonga, Pasar Sentral Kota, Pasar Basah dan Pasar Rabam.

"Masing-masing dilengkapi fasilitas cuci tangan berupa tandon air, wastafel dan sabun," kata kader PKS Kendari ini.

Dikatakan, pasar tradisional menjadi tempat masyarakat berinteraksi setiap harinya, baik pedagang dan pembeli dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari.

"Untuk itu, perlu adanya tempat cuci tangan di pasar-pasar di Kendari. Hal itu diharapkan dapat mencegah terjadinya penyebaran virus corona," katanya.

Menurut dia, dalam kondisi seperti ini maka semua pihak harus bersinergi berbuat sekecil apapun untuk mencegah merebaknya virus corona.


 

Pewarta : Suparman
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024