Kendari (ANTARA) - Ketua DPRD Kolaka Syaifullah Halik memberikan apresiasi kepada manageman PT Ceria Nugraha Indotama atas kontribusinya melalui dana CSR dalam  membantu pemerintah membangun daerah melalui program tanggungjawab sosial.

"Kehadiran PT Ceria di Kecamatan Wolo telah dirasakan manfaatnya oleh masyarakat," katanya saat menghadiri safari Ramadan di daerah itu bersama dengan Pemerintah Kabupaten, Selasa.

Syaifullah juga mengajak masyarakat Ulu Wolo dan sekitarnya untuk mendukung PT Ceria sebagai perusahaan pertambangan yang peduli kebutuhan masyarakat dan daerah karena selain memberikan bantuan berupa dana CRS,perusahaan itu juga membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat sekitar.

Dalam membangun daerah kata politisi Gerindra itu memang dibutuhkan sinergi dengan berbagai pihak, termasuk perusahaan swasta agar bisa memberikan kontribusi serta perhatian dalam membantu Pemerintah khususnya pembangunan daerah. 

"Inilah bagian komitmen pemerintah daerah dan perusahaan yang ada untuk membangun daerah karena membangun sebuah daerah itu, pemerintah itu tidak bisa sendiri membangun daerah," jelas Syaifullah Halik.

Syaifullah juga berharap kehadiran perusahaan di daerah mampu memberdayakan masyarakat lokal khususnya tenaga kerja karena Pemerintah dan DPRD sudah membuat peraturan daerah mengenai tenaga kerja lokal.

Kegiatan safari Ramadhan di Kelurahan Ulu Wolo, Ketua DPRD didampingi Kepala Dinas Sosial dan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan turut hadir perwakilan manajemen PT Ceria Nugraha Indotama dan diawali dengan pembagian paket sembako kepada warga kurang mampu.

Pewarta : Azis Senong/Darwis Sarkani
Editor : Abdul Azis Senong
Copyright © ANTARA 2024