Baubau (ANTARA) - Juru bicara gugus tugas percepatan penanganan COVID-19 Kota Baubau, Sultra, dr Lukman mengumumkan data update terbaru perkembangan COVID-19 dimana ada tambahan satu orang positif COVID-19 berinisial WM sehingga jumlah keseluruhan terkonfirmasi berjumlah enam orang.

Selain itu ungkap dr Lukman, terkait perkembangan pasien terkonfimasi positif yang sekarang ini dirawat di RSUD Baubau menunjukkan ada perkembangan dimana dua orang pasien sudah dinyatakan sembuh dari COVID-19  yakni pasien 04 dan 05.

Menurutnya, pasien 06 berinisial WM yang terkonfirmasi positif tersebut sebelumnya adalah statusnya ODP yang hasil swabnya dikirim bersama pasien status ODP lainnya yakni inisial F, S dan AW. Namun ketiga status ODP yakni F, S dan AW dinyatakan negatif hasil swabnya. 

Lanjut dia, sedangkan riwayat pasien pasien 06 positif ini  merupakan kluster sporadic case karena dari tracing yang dilakukan tidak jelas riwayat kontak pasien dan akan dianalisa lebih lanjut terutama epidomologi pasien.

”Pasien 06 akan dijemput dan ditempatkan di rumah sehat sementara,”ujar dr Lukman, dalam konferensi pers di Media Center Sekber gugus tugas COVID-19 Baubau, Jumat malam.

Dokter spesialis penyakit dalam ini meminta kepada semua masyarakat untuk menjalankan protokol kesehatan dengan mengikuti anjuran pemerintah menjaga jarak, memakai masker dan stay at home. 

Selain itu, pihaknya memberikan apresiasi kepada tenaga kesehatan (Nakes) dan dokter yang terus bertugas di rumah sakit dalam merawat pasien COVID-19. Kemudian, lintas sektor, TNI, POLRI dan semua yang terlibat dalam upaya penanggulangan COVID-19 di Kota Baubau dengan membangun sinergitas bersama bagi semua kalangan sehingga cepat keluar dari permasalahan ini.
 

Pewarta : Yusran
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024