Kendari (ANTARA) - Kepolisian Daerah Sulawesi Tenggara bersama tim gabungan melakukan penyemprotan 14.000 liter cairan disinfektan ke ruas jalan raya di Kota Kendari, guna mencegah penyebaran wabah virus corona (COVID-19) di daerah itu.

Beberapa tim gabungan yang terlibat pada kegiatan tersebut, Jumat, di antaranya perwakilan Korem 143/Haluoleo, Lanud Haluoleo, Lanal Kendari, perwakilan Tim Gugus Tugas COVID-19 Sultra dari Pemerintah Daerah (Pemda), serta stakeholder lainnya.

Penyemprotan dilakukan Polda Sultra bersama tim gabungan di beberapa ruas jalan diantaranya Jalan Haluoleo depan Mapolda Sultra, Jalan Martandu, kemudian di Bundaran Tank Jalan Malaka, Jalan ZA Sugianto, menuju Malan Jalan Tapak Kuda, Jalan Edi Sabara, hingga di Jalan Pembangunan di daerah Kecamatan Kendari Barat.

Penyemprotan itu dilakukan dengan menggunakan dua unit mobil water canon milik Polda Sultra. Seluruh ruas jalan bahwa pengendara yang melintas terkena cairan disinfektan yang disemprotkan oleh pihak Polda.

Bersamaan dengan penyemprotan, Polda Sultra sekaligus melakukan sosialisasi kepada masyarakat dengan menggunakan pengeras suara terkait hal-hal yang harua dilakukan masyarakat dalam mencegah penyebaran virus corona salah satunya tidak membuat kegiatan yang melibatkan banyak orang dan selalu menerapkan pola hidup bersih dan sehat. Mobil water canon saat penyemprotan cairan disinfektan ke ruas jalan raya di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, guna mencegah penyebaran wabah virus corona (COVID-19) di daerah itu, Jumat (27/3/2020). (ANTARA/Harianto)

Karo Ops Polda Sultra, Kombes Pol Budi Wasono di Kendari, Jumat mengatakan kegiatan penyemprotan disinfektan sebelumnya telah dilakukan oleh pihaknya setiap hari sejak mewabahnya virus corona.

"Kegaiatn ini sebenarnya sudah setiap hari kita lakukan, hanya hari ini sasarannya berbeda di tempat-tempat keramaian salah satunya di pasar-pasar tradisional," kata Budi Wasono.

Selain itu dia mengatakan bahwa bahwa penyemprotan disinfektan tidak hanya dilakukan di area Kota Kendari, namun juga dilakukan di 17 kabupaten/kota di Sulawesi Tenggara.

"Setiap hari kita lakukan dan ini bukan hanya di Kota Kendari tetapi sampai di kabupaten kabupaten. Kemarin saya sudah perintahkan seluruh Kapolres untuk bersinergi dengan pemerintah daerah termasuk masyarakat untuk bersama-sama kita melakukan upaya-upaya pencegahan (penularan virus corona), bahkan dibantu oleh Bhabinkamtibmas dan Babinsa sampai ke pelosok desa," ujarnya.

Ia berharap, apa yang dilakukan oleh Polda Sultra bersama tim gabungan dapat mencegah dan memutus rantai penyebaran wabah virus Corona di Sulawesi Tenggara.  

Pewarta : Muhammad Harianto
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024