Kolaka (Antaranews Sultra) - Partai Golkar Kabupaten Kolaka, membentuk tim penjaringan bakal calon anggota dewan di daerah itu pada pemilu legislatif 2019.

Ketua DPD I Partai Golkar Kolaka, H.Umar Tebu, Rabu, mengatakan sesuai dengan surat rujukan dari DPP Partai Golkar tim yang dibentuk harus menyiapkan jadwal dan menetapkan teknis penyusunan bakal calon anggota legsilatif.

Menurutnya dalam perekrutan bakal calon anggota legislatif itu Partai Golkar membuka ruang kepada masyarakat yang ingin bergabung untuk mewujudkan demokrasi di Bumi Mekongga.

"Partai Golkar sangat terbuka dalam perekrutan bakal calon anggota legislatif dengan membuka ruang kepada para kader dan simpatisan," kata Umar Tebu yang juga ketua penjaringan bakal calon anggota legislatif.

Dalam penjaringan itu lanjut dia, Partai Golkar memberikan perhatian khusus mengenai keterwakilan perempuan sebanyak 30 persen sesuai dengan undang-undang yang berlaku.

Sementara jumlah bakal calon yang akan di terima dalam pendaftaran itu lanjut Umar Tebu sebanyak 60 orang disesuaikan dengan jumlah kursi anggota DPRD Kolaka yakni 30 kursi.

"Nanti tim akan melakukan seleksi sehingga menghasilkan angka 30 sesuai jumlah kursi di DPRD Kolaka,dan akan diserahkan ke KPU untuk dimasukkan dalam daftar caleg sementara," ungkapnya.

Baca juga: PBB Sultra optimistis mampu tingkatkan perolehan kursi

Begitu juga dengan Wakil Ketua I Partai Golkar, H Bakri Mendong, menjelaskan target suara pada pilcaleg nanti kursi unsur pimpinan DPRD menjadi incaran meskipun semua partai menginginkan itu.

"Kami menginginkan setiap daerah pemilihan nantinya mendudukkan satu calon anggota legislatif sehingga unsur pimpinan bisa di raih oleh Partai Golkar," katanya.

KR-DWS/B/H015/H015) 21-03-2018 08:41:42

Pewarta : Darwis Sarkini
Editor : M Sharif Santiago
Copyright © ANTARA 2024