Kolaka (Antaranews Sultra) - Kantor Bahasa Sulawesi Tenggara menyelenggarakan penyuluhan penggunaan bahasa Indonesia bagi media massa di Kabupaten Kolaka selama dua hari.

Kepala kantor Bahasa Sultra, Sandra Safitri dihadapan peserta penyuluhan, Selasa, mengatakan kegiatan ini sudah dilakukan di beberapa daerah yang ada di Sulawesi Tenggara untuk menambah wawasan dalam penggunaan bahasa Indonesia dalam media massa.

"Sebelum kita melakukan penyuluhan, kita melakukan penelitian penggunaan bahasa di beberapa daerah. Kolaka menjadi salah satu daerah yang menjadi pilihan," katanya.

Menurutnya dari beberapa kajian dan pertemuan masih banyak terjadi kekeliruan penggunaan bahasa bagi media massa sehingga Kantor Bahasa wajib melakukan penyuluhan.

Apalagi lanjut Sandra media menjadi salah satu sarana penentu bagi masyarakat dalam memberikan edukasi dan penggunaan bahasa Indonesia yang baik dan benar.

"Banyak masyarakat kita yang mengetahui berbagai persoalan bangsa melalui media massa sehingga penggunaan bahasa yang benar juga harus diterapkan," ungkap Sandra.

Pihaknya juga berharap agar kegiatan selama dua hari ini bisa dimanfaatkan dengan baik karena bisa dijadikan referensi dalam penggunaan bahasa Indonesia dalam media massa.

Dalam kegiatan yang diikuti 40 peserta itu terdiri dari wartawan media baik cetak maupun elektronik yang bertugas di Kolaka serta mahasiswa.

Pewarta : Darwis Sarkini
Editor : M Sharif Santiago
Copyright © ANTARA 2024