Kendari, Antara Sultra - Pemerintah Kota Kendari mengimbau warganya untuk menanam sayuran di pekarangan rumah karena tanaman ini tidak membutuhkan lahan luas.

Sekda Kota Kendari Alamsyah Lotunani di Kendari, Sabtu mengatakan sayur mayur bisa ditanam di polibeg.

Selama ini, kata Sekda, warga Kendari mendatangkan sayuran dari luar daerah, sementara bahan pangan ini bisa ditanam atau dibudidaya sendiri oleh warga.

"Kita harus balik stigmanya, jangan kita yang mendatangkan sayur dari luar daerah, tapi kita yang mengirim sayur ke luar daerah," katanya.

Khusus untuk bibit sayur sayuran, kata Alamsyah, pemerintah melalui dinas terkait menyiapkan benih atau bibit secara gratis seperti cabai dan lain sebagainya.

"Karena itu, jangan biarkan ada lahan pekarangan dibiarkan tidur tanpa digunakan untuk budidaya sayur sayuran," katanya.

Pewarta : Suparman
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024