Kolaka, Antara Sutra - Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Kolaka, Sultra, Hj. Asmani Arif, maju sebagai calon bupati setempat pada Pilkada 2018.

Hj. Asmani Arif di Kolaka, Senin, menyatakan kesiapannya maju dalam pertarungan pemilihan kepada daerah sebagai calon bupati.

"Keinginan saya untuk maju di Pilkada Kolaka untuk menjawab keinginan rakyat yang butuh perubahan dan sebagai warga negara tentu punya hak politik untuk mengabdikan diri sebagai pemimpin di daerah ini," katanya.

Menurutnya hingga kini telah melakukan sosialisasi untuk melihat tingkat penerimaan masyarakat dan sudah membangun komunikasi dengan masyarakat dan tokoh-tokoh yang di Kolaka.

"Alhamdulillah, penerimaan masyarakat baik dan memang mereka menginginkan adanya pemimpin baru," ungkap mantan camat Kolaka itu.

Sementara Koordinator Konsorsium Untuk Pemilu Bersih Wilayah Kabupaten Kolaka Herawati mengatakan munculnya kader perempuan dalam Pilkada Kolaka mendatang merupakan sebuah warna yang menarik.

 Karena melihat kapasitas kaum perempuan saat ini, kata dia sudah sewajarnya kaum perempuan mengambil bagian dalam mencalonkan diri sebagai pemimpin.

  "Asmani Arif adalah tokoh perempuan yang dimiliki Kabupaten Kolaka yang sangat mumpuni dan memiliki kapasitas dalam memimpin," katanya.

Herawati juga menjelaskan keberadaan kepala daerah perempuan harus menjadi momentum untuk melahirkan kebijakan-kebijakan daerah yang prorakyat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

"Contohnya, persoalan kesehatan ibu dan anak serta pendidikan tentunya akan menjadi skala prioritas dalam pembangunan daerah karena masalah kematian ibu dan anak dibeberapa daerah selalu menjadi perhatian," jelasnya.

Herawati juga mengimbau kepada partai politik untuk mulai memperhitungkan figure perempuan yang potensial untuk diusung sebagai calon kepala daerah.

"Kita berharap dengan tampilnya ibu Asmani Arif akan melahirkan warna baru dalam demokrasi di Kabupaten Kolaka," jelasnya.

Pewarta : Darwis Sarkani
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024