Ternate (Antara News) - PT Garuda Indonesia Cabang Maluku Utara (Malut) memberikan diskon (potongan harga) kepada calon penumpang yang memiliki kartu BPJS Ketenagakerjaan.

         "Diskon ini berdasarkan kerja sama Garuda Indonesia dengan BPJS Ketenagakerjaan," kata General Manager PT Garuda Indonesia, Endy Latief di Ternate, Minggu.

         Dia mengatakan, kerjasama antara BPJS Ketenagakerjaan dengan Garuda Indonesia ini sudah dilakukan di Kota-kota lain, dan untuk Malut baru diberlakukan sejak November ini.

         Karena banyak yang belum tahu, maka Garuda dan BPJS Ketenagakerjaan akan terus melakukan sosialisasi.

         Dia menambahkan, diskon 18 persen diberikan untuk setiap tiket yang dibeli oleh peserta maupun karyawan BPJS Ketenagakerjaan.

         Di Malut, saat ini ada sekitar 21 ribu peserta BPJS Ketenagakerjaan.

         Endy mengatakan, selain BPJS Ketenagakerjaan, Garuda Indonesia terbuka bagi perusahaan lain yang ingin menjalin kerja sama serupa.

Pewarta : Abdul Fatah
Editor : Laode Masrafi
Copyright © ANTARA 2024