Kendari (Antara News) - Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Kendari menggelar buka puasa bersama di gedung DPRD Kendari, Selasa.

Acara buka puasa bersama tersebut dihadiri sebagian besar anggota DPRD Kendari, SKPD Lingkup Pemkot Kendari dan seluruh straf sekretariat DPRD Sultra.

Ketua DPRD Kendari, Abdul Rasak, mengatakan kegiatan ini merupakan ajang silaturahmi untuk merekatkan hubungan sesama anggota dewan dan seluruh staf sekretariat DPRD Kendari.

"Kegiatan seperti ini rutin kami lakukan setiap Ramadhan untuk lebih mengakrabkan antara anggota DPRD dengan pejabat Pemkot Kendari, antara anggota DPRD dan seluruh staf yang melayani kami dalam setiap tugas-tugas selalu anggota DPRD," katanya.

Tujuan lain katanya, juga diharapkan mampu mendekatkan diri antara pejabat struktural di sekretariat dewan dengan karyawan. "Ini momentum yang tepat untuk berbagi rasa terhadap sesama," katanya.

Terkait ketidakhadiran beberapa anggota DPRD, kata dia, karena masih ada yang berada di luar daerah dalam rangka tugas selaku anggota dewan.

Usai berbuka puasa bersama dilanjutkan dengan Magrib berjamaah dan dilanjutkan dengan makan malam bersama.

Pewarta : Oleh Suparman
Editor :
Copyright © ANTARA 2024