Kendari   (Antara News) - Pimpinan devinitif  Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), akan dilantik pada 28 Oktober 2014 di ruang paripurna DPRD setempat.

Kabag Persidangan dan Humas DPRD Sultra, Robert Piter Raru, di Kendari, Jumat, mengatakan pelantikan pimpinan DPRD Sultra tersebut dimajukan dari jadwal sebelumnya tanggal 29 Oktober karena pada saat itu ada kegiatan penting Pemprov Sultra.

"Awalnya pelantikan ini tanggal 29 Oktober, tetapi setelah mendapat konfirmasi dari Gubernur SUltra bahwa saat itu ada agenda daerah yang kemun gkinan dihadiri kepalas Staf Angkatan Darat (KASAD) TNI," kata Robert.

Disebutkan, SK pimpinan depinitif DPRD Sultra telah ditetapkan melalui keputusan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Nomor 164.74-3866 Tahun 2014.

Menurut Robert, dari SK Mendagri tersebut, pimpinan DPRD Provinsi Sultra terdiri satu ketua dan tiga wakil ketua.

"Untuk posisi ketua yakni Abdurrahman Saleh dari Partai Amanat Nasional (PAN) yang saat ini menjabat sebagai ketua sementara, kemudian wakil ketua satu adalah Wahyu Ade Pratama dari Partai Golkar. Wakil ketua dua adalah Muhamad Endang dari Partai Demokrat dan wakil ketua tiga Nursalam Lada dari PDIP," katanya.

Saat ini kata Robert, pihaknya sudah melakukan persiapan dengan berkoordinasi dengan Ketua Pengadilan Tinggi (PT) dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) SUltra terkait pelantikan tersebut.

"Pimpinan DPRD SUltra ini nantinya akan dilantik oleh Ketua Pengadilan Tinggi Sultra melalui sidang paripurna istimewa DPRD SUltra," katanya

Pewarta : Suparman
Editor :
Copyright © ANTARA 2024