Wangiwangi (ANTARA News) - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) melalui APBN tahun 2012 mengalokasikan dana kesehatan untuk Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara, sebesar Rp3,01 miliar.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Wakatobi, La Ode Boa di Wangiwangi, Sabtu mengatakan, dana yang dilokasikan Kemenkes di Wakatobi tersebut terdiri dari dana Jaminan Kesehatan Masyarakat (Jakesmas) sebesar Rp750 juta, dana Jaminan persalinan (Jampersal) Rp360 juta dan Biaya Operasional Kesehatan (BOK) sebesar Rp1,9 miliar.

"Khusus dana Jamkesmas dan Jampersal, disalurkan kepada 19 Puskemas, 72 Pusat kesehatan desa, 24 Puskemas Pembantu dan 4 poliklinik desa yang ada di Wakatobi," katanya.

Menurut dia, dengan dana tersebut, seluruh masyarakat Wakatobi yang berobat atau mendapatkan pelayanan kesehatan di tempat-tempat pelayanan kesehatan milik pemerintah tidak dipungut biaya apa pun, termasuk obat-obatan yang dibuuthkan diberikan secara gratis.

"Khusus dana Jampersal, hingga bulan Mei 2012 ini, sudah menjangkau sebanyak 436 orang ibu melahirkan atau persalinan di seluruh Wakatobi," katanya.

Ia mengatakan, hampir seluruh persalinan di Wakatobi, sudah dilakukan tenaga bidan yang ditempatkan di setiap puskemas, pekesmas pembantu, pusat kesehatan desa dan poliklinik desa.

Kalaupun dilayani oleh dukun bersalin ujarnya, petugas kesehatan atau bidan desa ikut membantu persalinan ibu melahirkan.

"Kami dari Dinas Kesehatan sudah menjadikan para dukun bersalin sebagai mitra bidan desa dalam membantu persalinan ibu hamil," katanya.

Sedangkan dana BOK sebesar Rp1,9 miliar kata dia, diperuntukan membiayai kegiatan petugas kesehatan dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, termasuk membiayai kegiatan petugas dalam melakukan sosialisi kesehatan kepada masyarakat.

"Dalam dua hari terakhir ini, kami melakukan sosialisasi kesehatan gratis di Pulau Tomia dan Kaledupa. Kegiatan sosialisasi tersebut sepenuhnya dibiayai dengan dana BOK dari Kemenkes," katanya. (ANT).

Pewarta : Agus
Editor :
Copyright © ANTARA 2024