Kendari (ANTARA) - Kepala Kepolisian Resor (Polres) Muna, Sulawesi Tenggara (Sultra) AKBP Mulkaifin mengimbau seluruh warga masyarakat Muna dan Muna Barat (Mubar) agar secara bersama - sama menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) agar tetap kondusif.

"Pengamanan jelang Pemilu ini kami dari Polres Muna sudah menggelarkan personel sesuai dengan tupoksi kami sebagai pengamanan dalam pemilu baik itu wilayah Muna maupun Mubar," terang Mulkaifin di Muna, Minggu.

Kata dia, dengan menjaga kamtibmas kondusif maka diharapkan pelaksanaan Pemilu pada dua wilayah tersebut berlangsung damai.

Mulkaifin menuturkan pihaknya saat ini tengah melakukan pengamanan dan pengawalan terhadap pendistribusian logistik Pemilu 2024.

"Hari ini kita melakukan pengawalan pendistribusian logistik kelengkapan pemilu dari KPU Muna dan KPU Mubar ke kecamatan - kecamatan. Pendistribusian itu selama dua hari," jelasnya.

Ia juga menyampaikan rasa terima kasih kepada peserta Pemilu 2024 yang telah membantu menciptakan situasi kondusif selama tahapan pemilu berlangsung.

"Untuk para peserta Pemilu sampai saat ini kami mengucapkan terima kasih atas partisipasi dalam bersama - sama mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif. Selain hak mereka sebagai peserta juga memiliki komitmen, jadi kami ucapkan terima kasih atas partisipasinya tersebut," sambungnya.

Mulkaifin menambahkan dalam rangka pengamanan Pemilu 2024 pihaknya menerjunkan 303 personel.

"Jumlah 303 personel ini termasuk yang ada di Polsek - Polsek. Nanti ada juga bawah kendali operasi (BKO) dari Polda Sultra sebanyak 50 personel. Mereka ditugaskan untuk pengamanan TPS," katanya.

Pewarta : Azis Senong/La Ode Biku
Editor : Zabur Karuru
Copyright © ANTARA 2024