Jakarta (ANTARA) - Korea Selatan mengamankan tiket ke putaran final Piala Dunia FIFA 2022 setelah memetik kemenangan pada babak kualifikasi zona Asia yang berlangsung di Dubai, Uni Emirat Arab.
Seperti dilaporkan kantor berita Yonhap, Kim Jin-su dan Kwon Chang-hoon masing-masing mencetak gol untuk membawa timnas sepak bola negri ginseng itu mengalahkan Suriah 2-0 dalam laga Grup A Selasa.
Pertandingan berlangsung di Stadion Rashid Dubai sebagai tempat netral, karena Suriah yang dilanda perang tidak dapat menjadi tuan rumah pertandingan.
Kemenangan tersebut memastikan Korea Selatan setidaknya menjadi peringkat kedua klasemen dan dengan demikian salah satu dari dua tempat otomatis lolos dari Grup A.
Dua grup kualifikasi akhir zona Asia masing-masing terdiri dari enam tim, dan dua negara teratas dari tiap grup langsung lolos ke Piala Dunia di Qatar, sedangkan dua tim peringkat ketiga akan bertanding di babak final playoff.
Iran menjadi tim pertama dari Grup A yang meraih tempat dengan mengalahkan Irak 1-0 Kamis lalu. Dan dengan dua pertandingan tersisa, Korea Selatan akan bergabung dengan Iran menuju Qatar.
Korea Selatan akan mencatat penampilan ke-10 berturut-turut di putaran final Piala Dunia pada bulan November nanti, dan penampilan ke-11 mereka secara keseluruhan. Mereka telah bermain di setiap putaran final turnamen ini sejak 1986 di Meksiko.
Seperti dilaporkan kantor berita Yonhap, Kim Jin-su dan Kwon Chang-hoon masing-masing mencetak gol untuk membawa timnas sepak bola negri ginseng itu mengalahkan Suriah 2-0 dalam laga Grup A Selasa.
Pertandingan berlangsung di Stadion Rashid Dubai sebagai tempat netral, karena Suriah yang dilanda perang tidak dapat menjadi tuan rumah pertandingan.
Kemenangan tersebut memastikan Korea Selatan setidaknya menjadi peringkat kedua klasemen dan dengan demikian salah satu dari dua tempat otomatis lolos dari Grup A.
Dua grup kualifikasi akhir zona Asia masing-masing terdiri dari enam tim, dan dua negara teratas dari tiap grup langsung lolos ke Piala Dunia di Qatar, sedangkan dua tim peringkat ketiga akan bertanding di babak final playoff.
Iran menjadi tim pertama dari Grup A yang meraih tempat dengan mengalahkan Irak 1-0 Kamis lalu. Dan dengan dua pertandingan tersisa, Korea Selatan akan bergabung dengan Iran menuju Qatar.
Korea Selatan akan mencatat penampilan ke-10 berturut-turut di putaran final Piala Dunia pada bulan November nanti, dan penampilan ke-11 mereka secara keseluruhan. Mereka telah bermain di setiap putaran final turnamen ini sejak 1986 di Meksiko.