Kolaka (ANTARA) - Penyebaran virus pandemi COVID -19 di wilayah Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara dalam sepekan terjadi penambahan yang signifikan terjadi di beberapa wilayah Kecamatan di daerah itu.

Juru bicara satuan tugas penanangan dan percepatan COVID-19 Kolaka,dr.Muhammad Aris dalam siaran persnya mengatakan sejak tanggal 6-8 November 2020 terjadi peningkatan jumlah kasus positif baru.

" Dalam sepekan jumlah kasus positif baru sebanyak 16 kasus," katanya.

Sehingga kata dia total kasus terkonfirmasi positif di Kolaka mencapai 388 kasus yang menyebar di beberapa Kecamatan sehingga masyarakat di minta untuk tetap waspada dan mengikuti protokol kesehatan.

Aris juga menjelaskan kasus positif baru sebanyak 16 orang terbanyak di Kecamatan Kolaka dengan delapan kasus,Wundulako 3 kasus,Tanggetada 2 kasus sementara Kecamatan Pomalaa,Samaturu dan kecamatan Iwoimendaa masing-masing 1 kasus.

" Dengan kondisi seharusnya masyarakat lebih sadar dan menjalankan protokol kesehatan sehingga memutus mata rantai penyebaran virus corona," ungkap Ketua IDI Kolaka itu.

Pewarta : Darwis Sarkani
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024