Kendari (ANTARA) - Kapolda Sulawesi Tenggara Irjen Pol Yan Sultra Indrajaya berharap ke depan jajarannya lebih berdaya saing dan melayani masyarakat dengan baik.
.

Kapolda Sultra pada peringatan hari jadi ke-24 Polda Sulawesi Tenggara di Kendari, Rabu, mengatakan, pertambahan usia merupakan proses belajar yang tidak pernah berhenti, khususnya pengembangan organisasi setingkat polres di sejumlah kabupaten  pemekaran.

"Pembentukan polres baru di daerah-daerah pemekaran dan kompi brigade mobil serta pemenuhan kebutuhan personel  semata-mata untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat," katanya.

Ia mengakui usia 24 tahun  dilalui beragam dinamika dan tantangan yang membutuhkan profesionalisme.

"Para pendahulu telah mencatatkan sejarah penting atas perjuangan mereka terwujudnya  Polda Sultra 16 September 1996. Kini kewajiban kita melanjutkan cita-cita para senior mengabdi untuk kepentingan masyarakat," kata Yan Sultra.

Peringatan ke-24 Polda Sultra dirayakan  penuh keprihatinan di tengah pandemi virus Corona yang harus mengacu pada protokol kesehatan.

Diusia yang ke-24 tahun merupakan momentum untuk mengintrospeksi diri dalam menghadapi tantangan di masa mendatang.

"Ini motivasi untuk jadi lebih baik dari sebelumnya, perjalanan selama 24 tahun cukup panjang," kata Yan Sultra.

Kapolda Sultra mengharapkan semangat personel dalam bekerja tidak surut dengan terus memupuk sinergitas antarpersonel maupun lintas instansi.

"Senantiasa menjaga soliditas baik antarpersonel maupun instansi lainnya. Mari menata diri dan ketersediaan sarana prasarana dapat  mendorong peningkatan kinerja " tambahnya.


Pewarta : Sarjono
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024