Kendari (ANTARA) - Kapal Nasional (KN) SAR Pacitan milik Badan Sar Nasional (Basarnas) diberangkatkan ke Kabupaten Konawe Utara, guna mendistribusikan logistik sebanyak 80 ton untuk korban banjir di daerah itu.

KN Sar Pacitan tersebut diberangkatkan dari Dermaga Basarnas Kendari menuju Pelabuhan Molawe Konawe Utara, Senin siang, yang menempu waktu perjalanan kurang lebih 3 jam. 

"KN Sar Pacitan ini diterjunkan langsung untuk mengangkut logistik yang terdiri 50 ton beras, kemudian 30 ton itu bahan campuran seperti pakaian dan bahan makanan instan lainnya," kata Kepala Basarnas Kendari, Junaedi, di Kendari.

Dikatakan, pendistribusian logistik tersebut merupakan permintaan langsung dari pemerintah daerah Konawe Utara dan atas persetujuan Basarnas pusat.

"Kalau beras sebanyak 50 ton itu berasa dari gudang Bulog Kendari," katanya. KN SAR Pacitan yang diberangkatkan mengangkut logistik 80 ton untuk korban banjir di Kabupaten Konawe Utara, Senin. KN Sar Pacitan diberangkatkan dari Dermaga Sar Kendari menuju Pelabuhan Molawe Konawe Utara. (Foto ANTARA/Suparman)
Dikatakan, pendistribusian logistik melalui jalur laut dianggap yang paling efektif karena jika melalui darat, kadang terhambat di perjalanan karena ada beberapa titik ruas jalan yang susah dilewati pengaruh banjir.

"Kita melakukan distribusi logistik lewat laut agar memudahkan dalam mencapai beberapa titik atau daerah terisolir di Konawe Utara," katanya.

Konawe Utara merupakan satu daerah di Sulawesi Tenggara (Sultra) yang dilanda banjir sejak 2 Juni 2019 yang menyebabkan sekitar 370 rumah hanyut dan 1.837 rumah terendam.

Data BPBD Konawe Utara, sekitar 2.207 kepala keluarga (KK) yang terdiri dari 8.489 jiwa menjadi pengungsi di tenda darurat.
 

Pewarta : Suparman
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024