Kendari (Antaranews Sultra) - Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) tahun 2018 akan membangun Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) khusus bagi perempuan dan anak. 

Kakanwil Kemenkumham Sultra, Sofyan, di Kendari, Rabu, mengatakan pihkanya sudah mendapatkan aset tanah dari pemerintah Sultra untuk pembangunan Lapas perempuan dan anak tersebut.

"Saya telah menerima surat hibah atas tanah dari Pemprov Sultra, melalui Sekretaris Daerah Provinsi Sultra, Lukman Abunawas, untuk lokasi pembangunan Lapas khusus perempuan dan anak tersebut," ujarnya.

Dikatakan tanah hibah dari Pemprov Sultra untuk pembangunan lapas khusus tersebut berlokasi di kawasan Nangananga Kecamatan Baruga Kota Kendari seluas lima hektare.

"Karena kami sudah mendapatkan legalitas hibah tanah tersebut maka tidak ala alasan lagi untuk menunda pembangunan lapas khusus tersebut," katanya.

Menurut dia, terkait pembangunan lapas tersebut, pihaknya telah bertemu dan berbicara langsung dengan Menteri dan Dirjen Permasyarakatan yang direspon dengan baik.

"Untuk tahap awal kami meminta anggaran seebsar Rp15 miliar untuk pembangunan lapas khusus tersebut tahun 2018 ini," katanya.

Pewarta : Suparman
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024