Andoolo, Antara Sultra - Kepala Dinas Tanaman Pangan Konawe Selatan, Sulawesi Tenggara, Rafiuddin mengatakan bahwa stok bahan patuhan ngan di daerah itu secara umum masih mencukupi kebutuhan hingga tiga bulan ke depan.

"Kalau melihat stok pangan hasil sidak pasar hari ini seperti beras, cabai, bawang dan daging masih mencukupi tiga bulan mendatang," kata Rafiuddin di Andoolo usai sidak pasar di Kendari, Selasa.

Ia mengatakan, Konawe Selatan merupakan daerah sentra produksi pangan di Sultra sehingga tidak perlu dikhawatirkan akan kelangkaan pangan sebab petani senantiasa memproduksi.

"Konawe Selatan ini sentra produksi padi di Sultra, sehingga kalau untuk stok beras akan selalu bertambah seiring dengan panen petani," katanya.

Untuk beras dari hasil prognosa yang dilakukan kata dia, Konawe Selatan masih surplus sebesar 62.338 ton.

"Demikian halnya pula dengan stok cabai dan bawang masih mencukupi," katanya.

Konawe Selatan juga kata Rafiuddin, merupakan sentra produksi ternak sapi sehingga stok daging akan selalu tersedia.

Pewarta : Suparman
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024