Kolaka, Antara Sultra - Karateka Universitas Sembilanbelas November (USN) Kabupaten Kolaka, Sultra, bersiap tampil pada kejuaraan nasional (kejurnas) karate di Jakarta, Maret mendatang.

Pembina UKM Karateka USN, Yasir Arafat, di Kolaka, Rabu mengatakan, hal ini terkait kesuksesan mereka meraih enam medali emas dan tiga perak saat tampil pada seleksi daerah Inkai di Kendari beberapa waktu lalu.

"Kita siap untuk mengikuti kejurnas Inkai di Jakarta mendatang," katanya usai melihat Atlet binaannya latihan.

Selain persiapan kejurnas Inkai kata Arafat Atlit karateka USN juga dipersiapkan untuk mengikuti kejuaraan antarmahasiswa se-Asia Tenggara yang memperebutkan Piala Menristekdikti di Solo, Jawa Tengah.

Mahasiswa USN yang tergabung dalam unit kegiatan mahasiswa itu khususnya karateka kata dia berkomitmen untuk mengikuti even berskala nasional itu dengan melakukan latihan rutin di kampus.

  "Kita sudah melakukan persiapan dan latihan yang matang guna mengikuti dua even nasional itu di luar Sulawesi Tenggara," ungkap Yaser Arafat.

Pewarta : Darwis Sarkani
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024