Kendari (Antara Sultra) - Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), mengarahkan dan melakukan pendampingan terhadap para pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) di daerah itu agar memperbaiki kemasan produk.

"Salah satu kelemahan produk UMKM adalah kemasan, sehingga kami berupaya melakukan perbaikan kemasan produk agar bisa bersaing di pasaran," kata kepala Dinas Perindag Sultra, Siti Saleha, di Kendari, Kamis.

Dikatakan, pemasaran tidak akan menjadi kendala jika kualitas produk terutama dalam hal kemasan sudah memenuhi keinginan pasar.

"Kalau kualitas bagus, kemasan bagus, maka bukan kita yang pasarkan. Tetapi konsumen yang datang mencari produk kita," katanya.

Ia mengakui, pengembangan usaha kecil menengah atau usaha kerajinan di daerah itu masih terkendala pemasaran.

"Produk usaha kerajinan daerah ini sudah beragam tetapi sebagian masih terkendala pemasaran," katanya.

Ia mengatakan, dalam kondisi seperti itu maka pemerintah yang harus intervensi dengan cara mencari titik kelemahan sehingga produk itu susah dipasarkan.

"Yang dilakukan adalah pembinaan sumber daya manusia seperti pelatihan kepada pelaku usaha atau pengrajin sehingga hasil kerajinannya bisa menarik minat pembeli mutlak dilakukan dan itu merupakan solusi tepat," katanya.

Pewarta : Suparman
Editor : Hernawan Wahyudono
Copyright © ANTARA 2024