Sorong (Antara News) - TNI dan Polri berdoa bersama masyarakat Kota Sorong, Provinsi Papua Barat, untuk keamanan Indonesia di Masjid Agung Al Akbar Sorong, Minggu.

        Istighosah atau berdoa bersama dilakukan untuk memohon keamanan, kedamaian dan persatuan Indonesia pada berbaga tahapan pilkada serentak 2017 itu dipimpin Ketua MUI Sorong Abdul Manan Fakaubun yang dihadiri sebanyak 400 orang.

        Hadir dalam kegiatan tersebut Komandan Kodim 1704/Sorong Letkol Inf Daniel Edger Syaloom Lalawi, Kasdim Mayor Inf Roly Souhoka, Danyon 752/VYS Raider Mayor Inf Dwi Mawan Sutanto, dan Danyon Marhanlan XIV/ Sorong Papua Barat  Mayor Mar. Haryono Masturi.

        Serta, Komandan Detasemen B Pelopor Polda Papua Barat Kompol Eko Sumaryanto, Kasat Sabara Polres Sorong Kota AKP Saiful Rahman dan Kasat Intel Pores Sorong Kota AKP Salim.

        Ketua MUI Kota Sorong Abdul Manan Fakaubun pada doa bersama tersebut mengatakan, mengajak peserta dan masyarakat luas menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia tetap aman dan damai.

        Dia mengajak seluruh komponen masyarakat Kota Sorong mendekatkan diri kepada Tuhan dan berdoa agar  bangsa serta negara  terhindar dari segala mara bahaya.

       "Mari kita berzikir bersama-sama untuk mendoakan bangsa dan negara yang sedang mendapat cobaan agar pemimpin kita diberikan hikma dan kebijaksanaan serta kesejukan dari Tuhan untuk memimpin bangsa dengan baik," ujarnya.

Pewarta : Ernes B Kakisina
Editor :
Copyright © ANTARA 2024