Kendari (Antara News) - Pengurus Provinsi Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) Sulawesi Tenggara merealisasikan bonus untuk atlet yang sukses merebut tiket PON XIX.

Ketua PODSI Sultra Abdulrahman Saleh di Kendari, Senin, mengatakan besaran bonus uang bagi 42 pedayung tidak seberapa tetapi mengandung makna kepedulian pengurus terhadap para atlet yang berprestasi.

"Bonus peraih tiket PON XIX bersumber dari dana pribadi selaku ketua PODSI Sultra. Jangan pandang besarannya yang diterima setiap orang atau tiap regu tetapi wujud perhatian pengurus," kata Abdurahman yang juga Ketua DPRD Sultra.

Bonus bagi atlet yang merebut tiket PON XIX diserahkan disela-sela musyawarah provinsi PODSI Sultra dan turut disaksikan Ketua Umum KONI Dr Lukman Abuanwas.

Bonus diharapkan meningkatkan semangat para atlet dan pelatih dalam menjalankan program latihan serta memotivasi atlet lapis kedua dan ketiga untuk mengukir prestasi yang lebih baik di masa mendatang.

Sedangkan bonus bagi atlet yang meraih medali emas, perak atau perunggu di arena PON XIX Jawa Barat akan menjadi tanggungjawab KONI dan pemerintah daerah setempat.

Pelatih nasional Sultra Hadris mengatakan bonus bagi para atlet yang sukses meraih tiket PON akan menambah semangat berlatih menghadapi PON XIX.

"Saya kira anak-anak tidak mengukur besaran bonus tetapi mereka akan berpikir bahwa merebut tiket PON saja sudah kebagian bonus. Berarti kalau merebut medali di arena PON bonusnya akan lebih menjanjikan," kata Hadris.

Pedayung Asmon mengapresiasi kepedulian dan perhatian Ketua PODSI Sultra yang memberikan bonus atas prestasi merebut tiket PON.

"Mau berprestasi atau tidak pada ajang PON XIX ditentukan latihan. Makanya pemusatan latihan daerah harus segera dilaksanakan," kata Asmon.

Pewarta : Sarjono
Editor :
Copyright © ANTARA 2024