Ambon (Antara News) - Tim medis dari Singapura General Hospital (SGH) menghadiri perayaan HUT Proklamasi RI ke-69 tingkat Provinsi Maluku yang dipusatkan di lapangan Merdeka Ambon, Minggu.

        Wartawan Antara yang memantau HUT Proklamasi dipimpin Gubernur Maluku, Said Assagaff, menyaksikan enam spesialis itu mengikuti detik-detik perayaan kemerdekaan Indonesia dengan antusias.

        Apalagi, di puncak perayaan para siswa SMA se-Kota Ambon menyanyikan lagu - lagu perjuangan sehingga mereka bertepuk tangan bersama dengan para undangan lainnya.

        Keenam spesialis itu adalah Chujeow Leng (ahli bedah jantung), Tay Boon Keng (ahli bedah tulang), Foo Chee Liam (ahli bedah plastik dan rekon­struksi) serta Fong Yuke Tian (ahli penyakit dalam).

        Mereka tiba di Ambon pada Jumat(15/8) petang, menindaklanjuti penjajakan kerja sama Pemkot Ambon dan Singapura di bidang kesehatan.

        Sayangnya saat hendaknya dikonfirmasi soal perayaan detik-detik Proklamasi RI ke-69 dengan tersipu masing-masing mengelak untuk diwawancarai.

        Usai perayaan mereka memanfaatkan tribun lapangan Merdeka Ambon yang dilatarbelakangi kantor Gubernur Maluku untuk foto bersama Wali Kota Ambon, Richard Louhenapessy dan istrinya, Ny. Debby Louhenapessy dan Wawali, Sam Latuconsina didampingi, Ny. Faradilla Latuconsina.

        Wali Kota Ambon, Richard Louhenapessy mengatakan, kehadiran tim Singapura General Hospital (SGH) itu merupakan terobosan untuk penjajakan kerja sama dalam bentuk "sister city" dengan Pemerintah Singapura, khusus di bidang kesehatan, menyusul dengan Pemerintah Darwin, Australia Utara dan Vlissingen, Belanda.

        Penjajakan kerja sama dilakukan guna meningkatan kesejahteraan dan kesehatan masyarakat Kota Ambon.

        "Kami berharap dengan kerja sama ini Ambon bisa lebih baik lagi dan peningkatan kesejahteraan maupun kesehatan warga kota, melalui bantuan alat kesehatan dan tenaga medis," katanya.

        Kunjungan tersebut, sebagai tindak lanjut kunjungan para ahli kanker dari National Cancer of Singapura pada 2013.

Pewarta : Oleh Alex Sariwating
Editor : Laode Masrafi
Copyright © ANTARA 2024